
Technologue.id, Jakarta - Bayangkan kota bergaya Victorian futuristik yang dipenuhi rahasia gelap, konspirasi, dan petualangan detektif seru, itulah dunia Silver Palace. Game action RPG terbaru buatan Elementa ini siap ajak kalian jelajahi kota industri bernama Silvernia yang penuh teka-teki.
Kota ini bukan cuma cantik secara visual, tetapi juga dipenuhi konflik antarkorporasi, mafia bawah tanah, dan kultus misterius. Semua berebut kekuasaan atas Silverium, mineral superlangka yang jadi sumber kehidupan kota ini.
Baca Juga: Odin: Valhalla Rising Rilis di Mobile, Game MMORPG yang Bikin Lupa Dunia Nyata

Kalian bakal berperan jadi detektif yang ditugaskan buat mengungkap kejahatan dan bongkar rahasia kota. Game-nya dibangun pakai Unreal Engine 5, jadi siap-siap dimanjakan dengan grafisnya yang super detail dan realistik.
Tiap petunjuk yang kalian temukan bisa jadi kunci buat buka misteri besar di balik Silvernia. Jangan kaget kalau tiap sudut kota ini ternyata menyimpan bahaya tersembunyi.
Baca Juga: Guardian Tales Rilis Update World 21, Ada Kota Bawah Laut yang Keren Banget!
Menariknya lagi, kalian bisa mainkan banyak karakter bergaya anime yang bisa ditukar secara real-time. Masing-masing punya skill unik dan bisa digabungkan dalam combo QTE yang bikin pertarungan makin seru dan dinamis.
Combat system-nya juga fluid banget, jadi tak cuma indah dipandang, tetapi juga asyik dimainkan. Buat kalian yang suka ARPG dengan nuansa detektif dan aksi nonstop, ini bisa jadi game wajib.
Baca Juga: Honkai Star Rail Rilis Update 3.3, Hyacine dan Cipher Siap Beraksi

Saat ini, Silver Palace sudah buka praregistrasi global, lengkap dengan trailer eksklusif dan walkthrough berdurasi 10 menit lebih. Daftarnya gampang, tinggal kunjungi situs resmi Silver Palace dan isi datanya.
Jadi, kalau kalian penasaran sama dunia penuh misteri, karakter keren, dan aksi penuh gaya, jangan sampai ketinggalan daftar sekarang. Petualangan besar kalian sebagai detektif di Silvernia tinggal selangkah lagi.